Berita

dinas sosial provinsi jawa tengah

Gotong Royong Bantu Korban Banjir Semarang

Gotong Royong dan Sinergitas Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah bersama Kementerian Sosial Republik Indonesia untuk korban bencana banjir di Kota Semarang. Seperti kita ketahui bersama, curah hujan yang tinggi membuat beberapa titik di Kota Semarang dan daerah sekitarnya terendam banjir.

Tagana & Para Anggota Pelopor Perdamaian diturunkan sejak hari pertama banjir untuk proses evakuasi dan distribusi bantuan makanan bagi masyarakat terdampak.